Malam ini aku terjebak dalam kebingungan, kegundahan yang kembali menyerang secara perlahan. Kembali jutaan tanda tanya menari dengan gila nya di dalam fikiran. tanda tanya yang sama seperti sebelum nya, cabang-cabang nya pun tetap sama, tentang sebuah kejelasan.
ya.., kejelasan...
Aku butuh kejelasan agar hati ini tentram, agar pikiran ini tenang, agar jiwa ini damai. Jangan bermain-main dengan hati orang, aku mohon jangan jadikan hati ini mainan. Hati ini terlalu rapuh untuk di mainkan. Hati ini terlalu kering untuk di gantungkan. Jadi mohon jangan perlakukan dengan sangat tidak manusiawi lagi. Kamu tau karma? jangan sampai aku meminta Tuhan memberikan karma itu kepada mu. Ini sakit...
Aku tidak ingin meminta Tuhan membalaskan semua sakit karena mu ini kepada mu. tapi, jika tidak bisa tertahankan lagi, mungkin aku akan melakukannya. Biarkan Tuhan yang membalas seadil-adil nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
leave your comment(s) please :)